Rekomendasi Pilihan Oli Terbaik Untuk Toyota Calya, Yang Utama TMO

21/12/2020

Calya merupakan kendaraan Toyota yang cukup banyak peminatnya. Dengan menggunakan mobil ini bisa mendukung aktivitas keseharian ataupun digunakan untuk pergi wisata dan tempat lainnya. Meskipun begitu perawatan tetap perlu dilakukan salah satunya dengan mengganti oli. Oleh sebab itulah kami berikan informasi mengenai pilihan oli terbaik untuk Toyota Calya.

Oli menjadi pelumas pada mesin kendaraan dengan fungsi yang sangat penting. Kegunaannya adalah melumasi komponen permesinan supaya tidak bergesekan secara langsung. Jika sudah berkurang atau habis masa pakainya maka oli perlu dilakukan penggantian. Nah kali ini kami akan membahas mengenai pilihan oli terbaik untuk Toyota Calya.

Penggunaan oli mobil perlu disesuaikan dengan mesin Calya. Yang mana mesinnya memiliki kode NR sehingga oli yang direkomendasikan mempunyai kekentalan atau viskositas 0W-20. Tentu  yang paling utama direkomendasikan adalah oli TMO (Toyota Motor Oil) yang merupakan oli Genuine dari Toyota yang bisa didapatkan di bengkel resmi Toyota.

Meskipun begitu bukan berarti tidak boleh memakai oli lainnya. Dari pihak Toyota mempersilahkan pemilik untuk menggunakan oli dengan merek lain. Bahkan menggunakan yang mempunyai viskositas di atasnya yakni 5W-30 atau bisa juga 10W-40. Meskipun begitu sangat disarankan untuk menggunakan oli dengan SAE 0W-20 dan kapasitas olinya antara 3,2-3,5 liter.

Nah berikut ini merupakan pilihan oli terbaik untuk Toyota Calya yang kami rekomendasikan.

1. Oli Toyota Motor Oil (TMO) Lubricant 0W-20

Gambar ini menunjukkan oli Oli Toyota Motor Oil (TMO) Lubricant 0W-20

Oli TMO merupakan oli resmi dari Toyota

Toyota Motor Oil (TMO) Lubricant 0W-20 SN-GF-5 Full Synthetic Formula Eco Power tentu rekomendasi pertama untuk mobil Toyota Calya karena resmi dari pihak Toyota. Kelebihan yang dimiliki adalah adanya formula baru yaitu Acrifilm yang membuat mobil mendapatkan perlindungan ganda yaitu terhindar dari kebocoran kecil dan juga keausan serta pada dinding mesin akan dihancurkan keraknya. Untuk paket 4x1 harganya sekitar Rp. 650 ribuan.

>>> Baca Juga, Perlukah Mengganti Oli Mesin Mobil Saat Ada Maklumat Tetap Di Rumah Aja

2. Oli Castrol Magnatec Stop-Start 0W-20

Gambar ini menunjukkan Oli Castrol Magnatec Stop-Start 0W-20 dalm ukuran besar dan kecil

Oli ini menawarkan 20% lebih banyak perlindungan dari keausan

Oli ini menawarkan 20% lebih banyak terkait perlindungan yang diberikan dari keausan yang mempunyai potensi merusak mesin kendaraan karena mobil sedang berhenti-jalan. Jadi memang oli ini dikhususkan untuk mesin supaya terlindungi ketika lalu lintas sedang padat. Di dalam oli ini terdapat molekul pintar yang dapat membentuk lapisan dan juga melekat dalam melakukan perbaikan pada dirinya sendiri sehingga saat kondisi jalan stop & go oli siap memberikan perlindungan. Harganya per liter sekitar Rp. 165 ribuan.

>>> Dapatkan harga mobil merek Toyota terbaru dan ter-update disini

3. Oli TOP 1 HP Sport SAE 0W-20

Gambar ini menunjukkan Oli TOP 1 HP Sport SAE 0W-20 ukuran besar dan kecil

Salah satu kelebihannya adalah menawarkan Xtra-Clean Additives

Pilihan oli terbaik untuk Toyota Calya selanjutnya adalah Oli TOP 1 HP Sport SAE 0W-20. Harganya per liter sekitar Rp. 150 ribuan dengan beberapa kelebihan yang ditawarkan seperti Xtra-Clean Additives, Stop And Go Formulation dan 100% Synthetic Oil.

>>> Baca Juga, Ketahui 5 Jenis Oli Pada Mobil Toyota Yang Perlu Diperhatikan

4. Oli Pertamina Fastron Eco Green 0W-20

Gambar ini menunjukkan 2 Oli Pertamina Fastron Eco Green 0W-20

Terdapat beberapa kelebihan yang dapat memberikan manfaat penting

Oli dari pertamina ini telah diberikan Nano Guard Technology yang memang khusus diformulasikan untuk kendaraan 1200cc jenis LCGC. Terdapat beberapa keunggulan yang dimiliki oleh oli yang dibanderol dengan harga Rp. 250 ribuan meliputi:

  • Mendukung bahan bakar lebih efisien
  • Mencegah pembentukan dari deposit sehingga kinerjanya dapat tahan lapi baik dalam lalu lintas padat, kecepatan tinggi dan stop and go
  • Rendahnya tingkat pelumasan yang membuat pelumasan jadi optimal dan pemakaiannya lebih hemat

5. Oli Shell Helix Eco 0W-20 Full Synthetic

Gambar ini menunjukkan Oli Shell Helix Eco 0W-20 Full Synthetic

Teknologi Active Cleansing Technology dimiliki pada oli  ini

Pilihan oli terbaik untuk Toyota Calya adalah Oli Shell Helix Eco 0W-20 Full Synthetic. Oli jenis ini memang dikhususkan untuk kendaraan dalam segmen LCGC. Salah satu kelebihan yang dimiliki oleh oli ini adalah adanya teknologi Active Cleansing Technology yang  dapat membuat mesin bersih dari endapan kotoran, alhasil mesin tahan lama dan tetap dalam kondisi bersih. Selain itu, dengan menggunakan oli ini juga dapat membuat bahan bakar efisien yang disesuaikan dengan standar tertinggi dari ILSAC GF-5 (International Lubricant Standardization and Approval Committee). Untuk harga nya sendiri berada angka Rp. 300 ribuan.

>>> Ikuti terus tips seputar otomotif menarik lainnya hanya di HargaToyota.com

Abdul
 
Berita sama topik

Mungkin Anda ingin baca

  • Ini Dia Plat Nomor Bali

    Ini Dia Plat Nomor Bali

    Anto

    Plat nomor DK digunakan untuk seluruh kendaraan bermotor yang terdaftar di kepolisian daerah (Polda) provinsi Bali. Mengingat luasnya pulau Bali, untuk memudahkan administrasi maka setiap kendaraan bermotor di pulau dewata diberikan kode tersendiri sesuai dengan wilayahnya.

  • Daftar Plat Nomor Seluruh Indonesia

    Daftar Plat Nomor Seluruh Indonesia

    Fat

    Menjadi bukti legalitas beroperasi, plat nomor kendaraan bermotor berbeda-beda antara daerah dengan daerah lain. Berikut ini daftar plat nomor seluruh Indonesia.

  • Daftar Pajak Mobil Avanza 2018 - 2022 di indonesia

    Daftar Pajak Mobil Avanza 2018 - 2022 di indonesia

    Fatchur Sag

    Membayar pajak tahunan menjadi kewajiban pemilik Toyota Avanza. Namun dibanding dengan mobil-mobil mewah, pajak mobil Avanza lebih terjangkau dan bersahabat.

International