Penyebab Immobilizer Tidak Bekerja dan Cara Mengatasinya

28/02/2019

Immobilizer merupakan sistem keamanan pada mobil yang berguna untuk mencegah pencurian mobil dengan cara memblokir pengapian mobil jika kunci yang digunakan tidak sesuai. Namun, terkadang immobilizer tidak berfungsi dengan baik dan dapat menyebabkan masalah pada mobil. Berikut adalah beberapa penyebab immobilizer tidak bekerja dan cara mengatasinya

Mobil yang dilengkapi fitur Immobilizer biasanya hanya dapat dihidupkan menggunakan kunci aslinya, apabila yang digunakan adalah kunci duplikat, mesin pada mobil pun akan tetap mati. Hal ini dikarenakan teknologi pada kunci asli telah tertanam microchip yang mengirimkan sinyal untuk menghidupkan mesin. Sementara pemilik mobil yang memiliki sistem keamanan tersebut biasanya mempunyai 3 kunci asli sebagai cadangan.

Foto Kunci mobil dengan teknologi Immobilizer

Teknologi Immobilizer sudah dipakai lama pada mobil-mobil Toyota

Immobilizer sendiri berbeda dari alarm, dimana sistem immobilizer ini tak mengeluarkan suara atau bunyi saat pengemudi tak menekan tombol unlock dalam kunci asli, sistem immobilizer ini dapat bekerja dengan cara menonaktifkan sirkuit mobil, karenanya mobil tidak bisa hidup sementara alarm mengeluarkan suara. Namun ada kalanya Immobilizer tidak bekerja karena suatu masalah.

Kelebihan Menggunakan Immobilizer

Kelebihan memakai Immobilizer ini ialah anti pencurian, sebab mesin mobil hanya bisa dihidupkan menggunakan kunci asli. Sementara kekurangan mobil menggunakan sistem keamanan immobilizer ini ialah harganya mencapai jutaan rupiah. Jadi bila semua kuncinya hilang, penggantian pun harus dilakukan secara keseluruhan, mulai dari kunci, rumah kunci, hingga penerima sinyal.

Fitur Immobilizer sekarang ini sudah menjadi fitur standar pada mobil-mobil yang dipasarkan di tanah air, tak hanya untuk kelas premium saja tetapi juga sudah diaplikasikan pada mobil-mobil reguler. Immobilizer sendiri adalah teknologi pengamanan pada mesin mobil dimana jika ingin mesin bisa menyala pemilik mesti memasukkan kunci dengan kode yang serupa pada transponder kendaraan. Jika memasukkan kunci tanpa kode tersebut, mesin mobil pun akan sulit menyala begitu pula saat Immobilizer tidak berkerja mesin juga sulit untuk dinyalakan.

Banner Toyota Sienta Q tampak dari samping depan

Mobil-mobil Toyota kelas menengah pun kini juga sudah dilengkapi fitur Immobilizer

Lalu, Apakah Teknologi Immobilizer Bisa Rusak?

Sebenarnya kunci Immobilizer tak ada umur penggunaan. Teknologi tersebut termasuk ke dalam sistem keamanan pasif dan sering kita jumpai pada kartu akses parkir dan RFID. Permasalahan terjadi ketika pemilik tak memahami jika mobil mereka memakai fitur immobilizer. Seperti mereka membuat duplikasi kunci, dan mereka hanya melakukan duplikasi batangan kunci mobilnya saja tanpa menggunakan kode di dalamnya. Selain itu, ada beberapa faktor penyebab kerusakan Immobilizer tidak bekerja, diantaranya:

1. Kerusakan Wadah atau Case Kunci

Kerusakan case atau wadah kunci biasanya pecah akibat disimpan pada kantung belakang. Bisa juga dikarenakan faktor umur. Jika hal ini terjadi, Anda harus mengganti wadah atau case kuncinya. Contohnya pada kunci mobil Toyota Fortuner, selain batang pada badan kuncinya juga terdapat chip yang digunakan untuk Immobilizer. Chip tersebut biasanya ditanam pada case kunci yang mungkin saja pecah jika terinjak, terduduki, atau jatuh.

2. Baterainya Rusak

Fitur Immobilizer jarang sekali mengalami kerusakan, jika bermasalah mungkin hanya bagian baterainya saja. Adapun biasanya masalah yang terjadi adalah daya baterainya sudah habis. Jika daya baterainya habis, sebaiknya ganti dengan baterai yang baru.

Foto baterai remote immobilizer

Kalau daya baterai habis, sistem Immobilizer bakal terganggu

3. Terganggunya Pengenalan Kode Kunci Pada Sensor

Walaupun jarang sekali terjadi, kerusakan biasanya terjadi akibat interferensi gelombang pada pemancar radio yang ada di sekitar dapat mengganggu pengenalan kode oleh sonser. Ini juga biasanya sering terjadi pada mobil yang memakai system keyless smart key. Dikarenakan jarak pada sensor dan kunci lebih jauh dibandingkan kunci yang diletakkan pada soket kontak, sehingga gangguan radio pun lebih berpengaruh.

Jika hal tersebut terjadi, sebaiknya jangan panik. Anda bisa menempelkan kunci pada bagian bawah dashboard sebab di situ biasanya terdapat sensor penerima gelombang. Jika tidak bisa, Anda bisa meletakkan kunci pada sejumlah titik di dalam mobil.

Masalah yang terjadi pada mobil dengan Immobilizer sebenarnya tidak terlalu banyak, hanya saja Anda harus memastikan bahwa kunci immobilizer mobil Anda tetap aman dan tidak sampai terjatuh yang membuat Immobilizer tidak bekerja!

>>> Mengenal Jenis Kunci Mobil Toyota

>>> Klik di sini untuk mengupdate informasi tentang Konsultan mobil Toyota lainnya di hargatoyota.com

Fatchur Sag
 
Berita sama topik

FAQ umum

1. Apa itu fitur Immobilizer pada mobil?

Immobilizer adalah fitur keamanan pada mobil yang hanya memungkinkan mesin mobil dihidupkan menggunakan kunci asli yang dilengkapi dengan microchip yang mengirimkan sinyal ke mesin mobil. Kunci duplikat tidak dapat menghidupkan mesin mobil karena tidak memiliki microchip yang sama dengan kunci asli.

2. Apa perbedaan antara Immobilizer dengan alarm pada mobil?

Immobilizer dan alarm pada mobil adalah dua fitur keamanan yang berbeda. Immobilizer hanya berfungsi untuk mengunci mesin mobil sehingga tidak dapat dihidupkan menggunakan kunci duplikat, sedangkan alarm berfungsi untuk memberikan peringatan suara jika ada kejadian mencurigakan pada mobil

3. Apa kelebihan menggunakan Immobilizer pada mobil?

Kelebihan menggunakan Immobilizer pada mobil adalah mampu mencegah pencurian mobil karena hanya kunci asli yang dapat menghidupkan mesin mobil. Namun, harga Immobilizer cukup mahal, dan jika kehilangan semua kunci asli, penggantian harus dilakukan secara keseluruhan.

Mungkin Anda ingin baca

  • Ini Dia Plat Nomor Bali

    Ini Dia Plat Nomor Bali

    Anto

    Plat nomor DK digunakan untuk seluruh kendaraan bermotor yang terdaftar di kepolisian daerah (Polda) provinsi Bali. Mengingat luasnya pulau Bali, untuk memudahkan administrasi maka setiap kendaraan bermotor di pulau dewata diberikan kode tersendiri sesuai dengan wilayahnya.

  • Daftar Plat Nomor Seluruh Indonesia

    Daftar Plat Nomor Seluruh Indonesia

    Fat

    Menjadi bukti legalitas beroperasi, plat nomor kendaraan bermotor berbeda-beda antara daerah dengan daerah lain. Berikut ini daftar plat nomor seluruh Indonesia.

  • Daftar Pajak Mobil Avanza 2018 - 2022 di indonesia

    Daftar Pajak Mobil Avanza 2018 - 2022 di indonesia

    Fatchur Sag

    Membayar pajak tahunan menjadi kewajiban pemilik Toyota Avanza. Namun dibanding dengan mobil-mobil mewah, pajak mobil Avanza lebih terjangkau dan bersahabat.

International