International
01/11/2021
Di kesempatan sebelumnya, Hargatoyota.com sudah banyak membahas tentang mobil-mobil legendaris dan unggulan dari Toyota. Nah di segmen kali ini, Hargatoyota.com akan memberikan ulasan lengkap tentang Toyota Rush yang berdiri di segmen Multi Purpose Vehicle (MPV). Mobil yang satu ini, terbilang cukup unik sobat, karena meski berdiri di kategori MPV, namun anda dapat merasakan cita rasa Sport Utility Vehicle (SUV) dari mobil ini. Nah, berikut ini akan terlampir harga Toyota Rush terbaru.
Model | Harga Toyota Rush |
Toyota Rush 1.5 G M/T | Rp. 259.400.000 |
Toyota Rush 1.5 G A/T | Rp. 269.600.000 |
Toyota Rush 1.5 S M/T GR Sport | Rp. 270.800.000 |
Toyota Rush 1.5 S A/T GR Sport | Rp. 280.900.000 |
Harga Toyota Rush terbaru memang berada dalam kategori menengah. Namun jika berbicara tentang kualitas? Mobil ini tampil sangat menarik di jalanan kota dengan hadirnya mesin bertenaga. Bagaimana dengan mobil Toyota Rush bekas? Berikut terlampir harga Toyota Rush dalam kategori bekas dan berkualitas pilihan Hargatoyota.com.
TIPE MOBIL |
TAHUN PRODUKSI |
HARGA TOYOTA RUSH BEKAS |
Toyota Rush 1.5 G M/T |
2015 |
IDR. 176.000.000 |
Toyota Rush 1.5 G A/T |
2014 |
IDR. 178.000.000 |
Toyota Rush 1.5 S TRD Sportivo M/T |
2015 |
IDR. 183.500.000 |
Toyota Rush 1.5 S TRD Sportivo A/T |
2015 |
IDR. 185.000.000 |
Toyota Rush 1.5 S TRD Sportivo Ultimo M/T |
2016 |
IDR. 190.000.000 |
Toyota Rush 1.5 S TRD Sportivo Ultimo A/T |
2014 |
IDR. 188.000.000 |
Bagaimana harga tersebut sobat? Cukup terjangkau bukan? Nah, setelah ini, Hargatoyota.com akan memberikan ulasan lengkap tentang Toyota Rush baik dalam hal eksterior, interior, mesin dan spesifikasi lengkapnya. Berikut informasinya sobat, selamat menyimak.
>>> Klik sini untuk lihat harga mobil Toyota Fortuner terbaru di Indonesia
Meski tergolong ke dalam kategori mobil SUV, namun desain eksterior Toyota Rush terlihat seperti mobil MPV. Hal ini dapat terlihat pada sosoknya yang maskulin dan agresif di setiap sisi bodinya. Pada fascia depan misalnya, Toyota Rush tampil menawan dengan Front Bumper Soiler yang dibalut warna hitam tegas. Tidak berhenti di situ saja, fitur Front Bumper-nya ini menyatukan kedua Fog Lamps-nya sehingga desain depannya terasa cukup unik dan stylish. Adapun Front Grille-nya juga dikemas padu dengan Front Bumper-nya yang dibalut warna hitam tegas dan diperelok dengan hadirnya Garnish krom mengkilap pada bagian tengahnya. Sementara itu, untuk masalah penerangan, Toyota Rush menggunakan LED Head Lamps dan Fog Lamps sehingga kualitas penerangannya terasa semakin optimal meskipun berjalan di area yang minim pencahayaan.
Sisi depan Toyota Rush tampil menarik dengan Front Bumper Spoiler
Beralih ke sisi sampingnya, Toyota Rush tampil sporty dengan Polished Alloy Velg yang disematkan pada ban berukuran 215/65 R16. Tentu dengan hadirnya fitur tersebut, bodi sampingnya akan terasa sangat maskulin dan sporty. Sementara itu, sisi samping mobil ini juga menghadirkan Retractable Outer Mirror yang mampu memberikan sensasi berkendara yang praktis terutama pada saat membuka dan menutup kaca spionnya.
Toyota Rush tampil sangat maskulin dengan hadirnya Polished Alloy Velg 16”
Beralih ke sektor buritannya, mobil Toyota Rush menyuguhkan kesan sporty dan stylish berkat fitur Rear Roof Spoiler yang terintegrasi dengan High Mount Stop Lamp-nya. Selain memberikan tampilan yang sporty, fitur yang satu ini mampu memberikan notifikasi kepada pengendara lain terutama ketika anda melakukan pengereman sehingga potensi kecelakaan dapat terminimalisir. Adapun bagian belakangnya, juga tampil mengesankan sobat, dengan hadirnya Rear Bumper Spoiler sehingga lekukan siluet di bodi belakang mobil tampil lebih sporty dan solid. Secara keseluruhan, desain eksterior mobil ini, tampil sangat berimbang dengan harga Toyota Rush yang berada dalam kategori menengah.
Sisi belakang Toyota Rush tampil maskulin dengan Rear Bumper Spoiler yang dibalut warna hitam tegas
>>> Mari klik sini untuk update harga mobil Toyota Land Cruiser terbaru di pasar Indonesia
Setelah membahas tentang desain eksterior mobil ini, kini saatnya Hargatoyota.com akan membahas tentang desain interior Toyota Rush. Pada panel dashbordnya terdapat sistem Advance Audio berukuran 6,1 inchi yang sudah mendukung teknologi Touchscreen sehingga anda dapat memutar audio, video maupun radio. Adapun fitur tersebut, sudah dilengkapi dengan teknologi Bluetooth yang mampu memberikan anda sensasi berkendara yang praktis dan menyenangkan. Tidak berhenti di situ saja, di bagian bawahnya terdapat fitur AC yang dapat menjadikan ruang kabinnya semakin sejuk.
Toyota Rush dilengkapi dengan 6,1 Advance Audio yang dapat memberikan beragam fitur hiburan atraktif bagi seluruh penumpang
Pada bagian setirnya, tampil multifungsi berkat hadirnya konsep Audio Steering Wheel. Lewat fitur tersebut, anda dapat mengatur alur musik hanya dengan menekan beberapa tombol pada bagian kiri setirnya. Tentu fitur yang satu ini, akan membuat anda berkendara dengan praktis dan modern. Sementara itu, untuk masalah kenyamanan, setirnya dibalut dengan material kulit berkualitas sehingga pengendara dapat berkendara dengan nyaman dan tidak mudah lelah meskipun menempuh perjalanan jauh.
Setir Toyota Rush menggunakan konsep Audio Steering Wheel
Sedangkan jika melirik pada bagian bangkunya, mobil ini tampil padu dan serasi dengan menggunakan Matching Trim pada semua kursinya. Desain kursinya juga terlihat sangat sporty dan futuristik sehingga suasanana kabinnya tampil menawan dan lapang. Tidak berhenti di situ saja, kursi di bangku kedua dan ketiganya dibekali dengan fitur pelipatan kursi sehingga ruang bagasinya akan bertambah lebih luas.
Kursi Toyota Rush dilengkapi dengan desain Matching Trim pada tiap-tiap bangkunya
>>> Lihatlah harga semua mobil Toyota dengan klik sini
Toyota Rush menggunakan tipe mesin IL4 berkapasitas 1.495 silinder berteknologi Dual VVT-I. Adapun kemampuan pacunya mampu meraih daya maksimum sebesar 6.000 Rpm dan torsi maksimum di angka 4.400 Rpm. Sementara itu, untuk masalah transmisi, Toyota Rush dikemas dengan dua pilihan transmisi yakni 5 tingkat percepatan manual atau 4 tingkat percepatan otomatis. Hal yang tidak kalah menarik dari mobil ini adalah performa mesinnya yang irit bahan bakar berkat hadirnya teknologi Electronic Fuel Injection (EFI).
Mesin Toyota Rush tampil bertenaga dengan menggunakan teknologi Dual VVT-I
DIMENSI |
|
Panjang x Lebar x Tinggi |
4.420 mm x 1.745 mm x 1.740 mm |
Wheelbase |
2.685 mm |
Ground Clearance |
200 mm |
MESIN |
|
Tipe Mesin |
IL4 4 Cylinder In-Line 16 Valves DOHC Dual VVT-I |
Kapasitas Silinder |
1.495 cc |
Daya Maksimum |
6.000 Rpm |
Torsi Maksimum |
4.400 Rpm |
Sistem Transmisi |
5 Speed Manual / 4 Speed Automatic |
HANDLING |
|
Suspensi Depan |
MacPherson Struts dengan Pegas Koil dan Stabilizer |
Suspensi Belakang |
5 Link dengan Pegas Koil dan Stabilizer |
Rem Depan |
Disc |
Rem Belakang |
Drum |
Steering Wheel |
Rack & Pinion with Electronic Power Steering (EPS) |
Ukuran Ban |
215/65 R16 Alloy with Machining |
BAHAN BAKAR |
|
Tipe Bahan Bakar |
Bensin tanpa timbal |
Sistem Bahan Bakar |
EFI |
Kapasitas Tangki Bahan Bakar |
45 Liter |
Akan terdapat beberapa keuntungan jika anda memilih Toyota Rush sebagai mobil keluarga anda. Selain karena kapasitasnya yang mampu menampung 7 orang penumpang, mobil ini dilengkapi dengan perangkat audio yang menyuguhkan beragam hiburan atraktif seperti memutar audio, video dan radio selama menempuh perjalanan. Adapun mobil ini juga dilengkapi dengan mesin bertenaga dan efisien berkat hadirnya teknologi Dual VVT-I dan EFI. Tentu anda tidak perlu khawatir akan masalah bahan bakar, meskipun harus berkeliling ke luar kota. Selain itu, mobil ini juga dibekali dengan teknologi pendukung seperti Anti-lock Braking System (ABS), Vehicle Stability Control (VSC), Hill Start Assist (HSA) dan Emergency Brake Signal (EBS). Nah, tunggu apalagi sobat? Dengan harga Toyota Rush yang berada di kategori menengah, menjadikan spesifikasi tersebut sebagai keuntungan bagi anda.
Tampilan eksterior Toyota Rush di jalanan kota terasa sangat menarik dan stylish
Dapat disimpulkan, mobil ini akan terasa cocok untuk penggunaan keluarga, mengingat spesifikasinya yang mampu menampung 7 orang penumpang sekaligus. Adapun desain eksterior dan teknologi pendukung yang dihadirkan, memberikan anda cita rasa SUV dalam sebuah mobil MPV. Hal yang patut dipertimbangkan berikutnya adalah hadirnya teknologi EFI pada Toyota Rush, akan menjadikan mobil ini terasa irit bahan bakar meskipun menempuh perjalanan jauh.
Rp 535.000.000
BandingkanRp 310.000.000
BandingkanRp 275.000.000
BandingkanRp 275.000.000
BandingkanRp 275.000.000
BandingkanInternational